Friday, February 20, 2009

Puting Beliung Hantam Tiga Desa























By Line: Yoshasrul

Angin puting beliung memporak-porandakan puluhan rumah di tiga desa di Kecamatan Puriala, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Jumat (20/2/09 ). Skitar pukul 14.00 Wita angin kencang menghempaskan atap-atap rumah warg. Sebagian rumah warga juga rata dengan tanah tersapu angin. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam perisitiwa ini, namun sedikitinya 70 kepala keluarga untuk sementara harus kehilangan tempat tinggal..

Selain rumah warga sejumlah rumah ibadah dan failitas milik pemerintah seperti balai desa juga mengalami kerusakan yang cukup parah. Hampir seluruh atap balai desa ini bertebaran diatas tanah setelah dihempas pusaran angin kencang.

Menurut warga, peristiwa ini terjadi diluar dugaan mereka dan hanya berlangsung singkat. Suara petir disusul angin kencang disertai guyuran hujan langsung menghantam perkampungan warga. Dalam seketika atap rumah-rumah warga yang kebanyakan terbuat dari kayu berterbangan dan beberapa diantaranya langsung roboh. Sebuah pohon juga tumbang di pekarangan rumah warga.

Warga yang berada didalam rumah pun langsung berlarian keluar untuk menyelamatkan diri. Sejumlah warga mengaku sempat menjadi korban akibat terkena reruntuhan bangungan.

Arfan misalnya terkena kayu dibagian kepalnya. ”Saya sempat lari /tapi kayu yang jatuh kena dibagian kepalaku,”kata pemuda lajang asal DesaPuriala, Jumat sore.

Selain Arfan, seorang ibu juga menjadi korban puting beliung yakni ibu Eti yang terkena reruntuhan bangunan. ”Saat itu saya hendak menghindari pohon tumbang tapi tak menyangka ia justeru tertimpa reruntuhan rumah saya sendiri,”kata Eti.

Dari tiga desa yang dihantam angin kencang ini, Desa Puriala termasuk wilayah paling terparah. Sedikitnya terdapat 37 rumah rusak di desa ini. Sementara di dua desa lainnya masing-masing Desa Tetehaka dan Desa Tetewatu 40 rumah rusak parah.

Hingga kini warga korban bencana ini masih bertahan diantara puing-puing rumah mereka yang rusak. Beberapa diantara mereka masih berupaya mengumpulkan harta bendanya yang masih bisa diselamatkan. Sementara beberapa warga lainnya sibuk memperbaiki atap rumah-rumah mereka.

Warga berharap Pemerintah Kabupaten Konawe segera turun tangan menyalurkan bantuan dana termasuk makanan agar warga bisa segera membangun serta memperbaiki kembali rumahnya yang rusak.

No comments: